Penjelasan Homebrew: Package Manager

Kamu terus melihat kata "Homebrew" kapanpun kamu menginstal sebuah aplikasi yang tidak semudah diseret ke dalam folder Applications. Apakah Homebrew itu? Situsnya menyebutkan "package manager", namun apakah package manager itu? Apakah package itu? Apakah manager itu? Nah, nah - tidak perlu menarik-narik rambutmu. Kita akan membahas semuanya dalam tutorial hari ini.

Homebrew

Homebrew adalah sebuah package manager untuk OS X, kita telah banyak menyebutkan iu. Namun apa itu sebenarnya, dalam istilah awam? Untuk menjelaskan itu, kita perlu membahas ide tentang "packages".

Packages adalah bundel source code yang didistribusikan oleh pengembang software, yang dapat dikompilasi dan diinstal pada mesinmu. Mereka lebih mirip sedikit dengan archive (namun tidak seperti zip) yang dikemas dengan file yang bermacam. Jadi mengapa tidak mengacukan mereka sebagai archive? Yah, package memiliki fitur khusus yaitu yang disebut "dapat diinstal".

Package adalah bundel source code yang dapat diinstal.

Ketika kamu mendownload bundel source code secara manual, kamu layaknya harus mengekstrak (memperluas) itu, kemudian pergi ke dalam folder yang dihasilkan, menjalankan beberapa perintah samar (make, configure), dan terakhir, dengan keberuntungan utuh, software terinstal.

Ini akan sering gagal jika kamu tidak memenuhi beberapa prasyarat. Sebagai contoh, kamu memiliki versi OS yang salah atau kamu tidak memiliki beberapa package yang telah diinstal sebelumnya dimana package yang akan kamu instal tergantung pada itu (ini disebut dependencies). Kamu sebenarnya dapat melihat perintah ini dan prosedur yang tampaknya kompleks dalam artikel sebelumnya tentang menginstal PHP dari source code.

Sebuah contoh software seperti itu adalah Imagemagick. Imagemagick adalah sebuah library dan command-line tool untuk manipulasi gambar. Dalam istilah awam, itu adalah set program yang membantu mengedit gambar dalam berbagai cara dengan mengetikkan perintah dalam aplikasi Terminal.

Dengan mengatakan itu sebuah "library" sebenarnya berarti bahwa itu dapat digunakan oleh program lainnya - yang berarti kamu dapat menginisiasi perintah Imagemagick dari bahasa lainnya seperti Java, PHP, dll, dengan menginstal upgrade tambahan ke bahasa tersebut.

Proses menginstal library ini sebenarnya cukup jelas. Cukup download installer binary (file yang dapat dieksekusi) dan jalankan itu. Sayangnya, menjaga software ini tetap terupdate kurang sederhana, dan setelah menginstal lusinan library yang mirip, sangat mudah untuk kehilangan jejak tempat menyimpan itu, sehingga menumpuk dalam hard drive. Ini dimana package manager mengambil perannya.

Sebuah package manager adalah aplikasi yang menangani semua di atas tadi dengan satu perintah sederhana. Hingga saat ini, MacPorts adalah package manager pilihan untuk OS X, diikuti oleh Fink. Saya tidak akan membandingkannya di sini, dan jika kamu tertarik dalam mengenalnya kamu dapat mencari di Google untuk artikel seperti satu ini.

Apa persisnya yang dilakukan package manager? Dasarnya sederhana:

  1. Ambil sebuah perintah tunggal sebagai input dan cari tahu software apa yang ingin kamu instal
  2. Download source code package tersebut (atau dalam kasus Fink, aplikasi awal itu sendiri)
  3. Cari tahu dependencies apa saja yang ada dan download juga itu
  4. Kompilasi (bentuk) dependencies dari file source code dan instal itu
  5. Bentuk software yang kamu inginkan
  6. Instal itu ke dalam lokasi yang telah ditentukan

Sebuah package manager seperti Homebrew secara otomatis menangani semua dependencies dan menginstal software yang diminta ke dalam satu lokasi umum untuk kemudahan akses dan pembaruan.

Dengan demikian, menginstal Imagemagick yang tadi disebutkan dengan Homebrew menjadi sesederhana menjalankan brew install imagemagick.

Untuk menginstal Homebrew, yang perlu kamu lakukan adalah menjalankan aplikasi Terminal (Applications > Utilities > Terminal) dan jalankan perintah berikut:

<pre>ruby -e "$(curl -fsSkL raw.github.com/mxcl/homebrew/go)"</pre>

Kamu tidak perlu mengerti apa maksudnya ini, yang perlu kamu tahu adalah bahwa itu menginstal package manager dan mempersiapkannya untuk digunakan.

Jika kita sekarang menjalankan brew doctor, Homebrew akan melakukan diagnosa sendiri, melihat apakah semuanya berkerja seperti seharusnya dan melaporkan kembali. Itu biasanya akan memberitahumu apa yang salah secara detail, sehingga kamu dapat membantu itu memperbaikinya secara cepat, dalam hal terjadi kesalahan.

Brew Doctor adalah tool diagnosis mandiri dari Homebrew.

Setelah ini selesai dilakukan, kamu hendaklah menjalankan brew update untuk mendownload "formula" baru.

Menjalankan Brew Update

Formula adalah instruksi untuk Homebrew tentang bagaimana menginstal software spesifik dan dimana menemukan file dan dependencies yang diperlukan. Sebagai contoh, satu formula adalah formula imagemagick yang berisi lokasi file sumber Imagemagick, daftar semua dependencies, instruksi tentang bagaimana dan dimana menginstal file dan bagaimana memperbarui aplikasi. Homebrew tetap menyimpan instruksi ini dan memperbarui setiap saat kamu menjalankan brew update untuk selalu menyediakan dengan "resep" paling baru. Namun bagaimana pun  juga, pentuing untuk dicatat bahwa "update" hanya memperbarui Homebrew itu sendiri - itu tidak akan mengupgrade software. Jika kamu ingin mengupgrade software spesifik, perintah "upgrade" perlu digunakan.

brew update itu untuk memperbarui Homebrew, brew upgrade untuk memperbarui software yang terinstal

Jika Imagemagick diperbarui nantinya, yang perlu kamu lakukan adalah menjalankan brew upgrade imagemagick. Untuk memperbarui semua formula terinstal yang lewat batas waktunya, kamu cukup menjalankan brew upgrade, yang secara otomatis memeriksa keseluruhan "Cellar" (folder tempat software diinstal menggunakan Homebrew) untuk instalasi lama dan menggantinya dengan versi yang lebih baru.

Jika kamu ingin menguninstal formula karena kamu merasa tidak memerlukannya lagi atau kamu tampaknya kehabisan ruang disk, ada perintah brew uninstall [formula] dimana [formula] hendaknya diganti dengan nama formula, misalnya brew uninstall imagemagick.

Untuk melihat daftar formula yang paling banyak tersedia, lihat ini, namun ingatlah bahwa ada "taps" lainnya di luaran sana - yaitu versi cusom yang memiliki formula tidak terdaftar di dalam repositori Homebrew, dan yang mungkin harus ditambahkan secara spesifik agar menjadi tersedia, namun menawarkan software berguna. Salah satu contoh adalah repositori brew terkait PHP milik Jose Gonzales yang mengijinkanmu untuk menginstal PHP dengan Homebrew, dengan demikian menghindari beberapa kerumitan PHP tersebut di atas.

Kamu dapat membaca detail tentang repo spesifik ini pada websitenya, namun satu perintah lainnya yang ingin saya sebutkan adalah "tap": brew tap [repo] dimana [repo] digantikan oleh nama repositori, seperti: brew tap josegonzales/homebrew-php. Perintah tap "membuka sebuah tap", yaitu mengijinkan Homebrew untuk membaca repositori lainnya dari sebuah formula. Ini kemudian memperluas pilihanmu terhadap software yang dapat diinstal.

Kamu sekarang mengetahui apa itu Homebrew dan apa yang dilakukannya. Ada lebih banyak perintah untuk ditemukan, namun itu tidak relevan pada titik ini karena mereka yang memerlukannya biasanya sudah mengetahuinya. Yang penting adalah kamu sekarang mengetahui bagaimana menginstal dan memperbarui software yang diinstal lewat Terminal dengan input baris tunggal. Saya harap artikel ini meringankan beberapa ketakutan dan mistis tentang Homebrew, dan saya harap kamu akan mencobanya dan menemukan beberapa software baru dan menarik melalui itu.

Seperti biasa, terima kasih telah membaca, dan jika kamu memiliki pertanyaan apapun silahkan pasang di dalam komentar dan saya akan melakukan yang terbaik untuk membalasnya sesegera mungkin. Apakah kamu ingin mempelajari lebih lanjut tentang topik tertentu terkait Mac atau bagian dari OS X yang membingungkan atau menakutkanmu? Tolong cantumkan itu juga, dan kami akan melakukan yang terbaik untuk membahasnya sesegera mungkin.

Related Articles

Comments