
Kali ini saya akan membagikan cara menginstal Adobe Photoshop di Linux / Ubuntu, melanjuti tutorial yang kemarin mengenai Cara Instal Microsoft Office di Linux. Linux sendiri juga menyediakan editing photo yang tak kalah menarik dengan adobe photoshop pada sistem operasi windows. Program ini bernama GNU Image Manipulation Program / GIMP, namun bagi sebagian orang yang tidak terbiasa menggunakannya pasti agak sedikit bingung. Oleh karena itu dari pada pekerjaan terganggu sebaiknya menginstal Adobe Photoshop di Linux / Ubuntu.
Emulator yang dipakai sama seperti tutorial yang kemarin menggunakann PlayOnLinux. Siapkan Installer Adobe Photoshop terlebih dahulu disini saya menggunakan Adobe Photoshop CS2
Kemudian download emulator PlayOnLinux melalui Software Manager
ataupun bisa lewat terminal dengan perintah
sudo apt-get update
sudo apt-get install playonlinux
Untuk memastikan apakah sudah terinstal cek dengan melihat versi yang digunakan PlayOnLinux dengan perintah
playonlinux --version
Setelah berhasil menginstal kemudian jalankan dengan perintah
playonlinux
Selanjutnya Klik Install->Graphic->Pilih Adobe Photoshop CS4 untuk dijadikan sebagai profile nya.
Ikuti langkah-langkah petunjuk instalasi sampai selesai
Setelah selesai namun tidak muncul aplikasi di PlayOnLinux, buka Configure dan pilih Make a new shortcut from this virtual drive maka akan muncul pilihan seperti dibawah
dan pillih Adobe Photoshop CS2.Ink klik Next maka akan muncul seperti dibawah
Kemudian jalankan aplikasinya dan selesai
Mungkin cukup mengenai informasi kali ini, semoga bermanfaat dan mohon ma'af bila terdapat kesalahan mengenai instalasi photoshop di linux / ubuntu. Karena untuk menginginkan aplikasi berjalan secara normal pada emulator itu tidak mungkin setidaknya meringankan untuk pekerjaan yang berkaitan dengan Edit Photo. Cukup sekian dan Terima Kasih semoga sehat selalu...!!
Comments